Masuk Angin-Masuk angin dapat disebabkan oleh kehujanan, kurang tidur, terkena angin malam, dan perut kosong atau pencernaan terganggu. Biasanya masuk angin merupakan gejala dari adanya penyakit lain seperti influenza, gangguan pencernaan atau malaria. Masuk angin merupakan gangguan umum yang dapat terjadi pada setiap orang. Gejala masuk angin adalah perut kembung, kepala pusing, berkeringat dingin, dan lain-lain. Biasanya masuk angin juga di iringi rasa mual dan terasa pahit jika lidah mengecap makanan yang masuk ke mulut.
untuk mengatasi penyakit masuk angin ini, saya akan menuliskan beberapa resep tradisional yang tidak ada salahnya untuk anda coba.
Obat Untuk Masuk Angin Pertama
Bahan obat Masuk angin :
- Daun Jinten (5 lembar)
- Air Panas (1/2 gelas)
Obat Masuk angin
Pemakaian:
Cuci bersih daun jinten, kemudian haluskan. Masukan (seduh ) daun jinten yang sudah halus tersebut pada 1/2 gelas air panas. Saring ramuan tersebut dan minum 1 kali sehari.
Obat Untuk Masuk Angin ke dua
Bahan obat masuk angin:
- Daun kayu putih kering (6-10 gram)
- Air (2 gelas)
Pemekaian:
Rebus daun kayu putih dalam 2 gelas air, hingga tersisa 1 gelas. setelah dingin, saring airnya dan minum 1 kali sehari.
Sekian Cara mengatasi masuk angin yang alami dan murah perlu anda tahu bahwa Ramuan obat untuk masuk angin diatas bisa juga digunakan untuk mengobati perut kembung.
Obat Masuk angin
0 komentar:
Posting Komentar